Cara Instalasi CentOS 7.2 di Proxmox



Assalamualaikum Wr.Wb


Kali ini saya akan berbagi sedikit mengenai cara instalasi sistem operasi berbasis linux yaitu CentOS pada Proxmox.

A. Pengertian
     CentOS (Community ENTerprise Operating System) adalah sebuah distribusi linux sebagai bentuk dari usaha untuk menyediakan platform komputasi berkelas enterprise yang memiliki kompatibilitas kode biner sepenuhnya dengan kode sumber yang menjadi induknya, Red Hat Enterprise Linux (RHEL).

B. Latar Belakang
     Latar belakang kenapa saya ingin menginstall OS CentOS untuk server adalah long life nya yang lama seperti debian dan tentunya dengan begitu service support nya pun akan berlangsung lama, disamping ingin mencoba distro dengan induk RHEL namun dengan dukungan komunitas.

C. Maksud dan Tujuan
     Dapat mengetahui cara instalasi CentOS 7.2 di Proxmox.

D. Alat dan Bahan
  • Koneksi Internet
  • Server (Proxmox Installed)
  • Laptop (Sebagai Remote)
  • ISO CentOS 7.2
E. Tahap Pelaksanaan

1. Silahkan anda buat VM terlebih dahulu di proxmox, caranya dapat anda lihat disini dan juga pastikan anda sudah mengupload iso dvdnya terlebih dahulu.

2. Kemudian klik start dan silahkan selanjutnya klik console. Maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah silahkan klik Install CentOS 7.





2. Selanjutnya anda akan diminta untuk memilih bahasa. Disini saya biarkan default dan sedikit catatan di proxmox tombol next tidak terlihat sehingga anda harus jeli dan menggunakan tab.

3. Selanjutnya anda diminta memasukkan data yang dibutuhkan proxmox untuk proses instalasi.

4. Silahkan pilih date & time, saya memilih asia dan jakarta.

5. Kemudian anda diminta untuk memilih partisi yang akan diinstall

6.Selanjutnya silahkan atur network dan hostname. Silahkan edit eth0 isikan IP, netmask, dan gateway yang telah anda buat sebelumnya di mikrotik. Kemudian save.

7. Kemudian klik Done.


8. Selanjtnya silahkan isikan root password.

9. Selanjutnya silahkan buat user sekaligus berikan password.
 
10. Tunggu proses penginstalan selesai.


11. Jika proses penginstalan telah selesai maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah. Dan silahkan klik reboot.

12. Kemudian saat boot loader silahkan pilih CentOS linux saja, biasanya berada paling atas.

13. Inilah tampilan awal CentOS, yang telah berhasil diinstall di Proxmox.



F. Kesimpulan
     Instalasi CentOS di proxmox ini membutuhkan ketelitian dan kesabaran karena beberapa tombol tidak terlihat di proxmox.

G. Referensi

- https://www.howtoforge.com/tutorial/centos-7-minimal-server/

- Semoga Bermanfaat -

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »